Selasa, 11 Juni 2013

Meletup

Apa yang akan kamu lakukan ketika rasa rindumu sudah memuncak hingga ke ubun-ubun
Ketika dia membuat dadamu bergemuruh tak tertahan, meletup-letup tak keruan
Ketika mulut jadi hanya ingin diam seharian

Ah, rindu memang makhluk paling tak tahu diri
Tiba-tiba datang ketika aku melamun sendirian
Ketika aku ada di tengah keramaian
Dan bahkan ketika aku masih berkutat dengan setumpuk gawe yang dekat dengan deadline

Apa yang akan kamu lakukan?

Kalau aku,
Hanya akan (berusaha) melupakannya

1 komentar: